Sekarang ini istilah unblock web proxy server mulai populer di kalangan netizen. Bahkan tidak sedikit di antara mereka pun ikut-ikutan menggunakannya. Padahal, program layanan ini laksana dua mata pisau yang jika salah penerapan maka efeknya sangat luar biasa.
Terkadang unblock proxy server digunakan untuk hal-hal yang tidak baik. Semisal untuk mengakses konten pornografi hingga materi yang berhubungan dengan laman-laman terlarang. Sejatinya kalau tidak digunakan untuk hal-hal semacam ini, maka sah-sah saja Anda menggunakan proxy server website.
Pengertian Unblock Web Proxy Server
Unblock web proxy server merupakan program digital yang bisa digunakan sebagai alat untuk membuka website yang terkunci atau diblokir. Dan ternyata program ini begitu manjur serta siapapun bisa menggunakannya dengan gratis. Oleh karena itulah, program berbasis website ini begitu digemari oleh banyak netizen.
Baca Juga: Dedicated Server adalah: Pengertian, Layanan dan Kelebihannya
Sejatinya banyak fitur proxy server yang bisa digunakan untuk membuka website yang diblokir. Akan tetapi, cara semacam ini sangat tidak direkomendasikan bahkan berpotensi memicu terjadinya pencurian identitas pribadi. Nah untuk mengetahui penjelasan yang lebih lengkap silakan baca terus artikel ini.
Fungsi Unblock Web Proxy Server
Unblock web proxy server adalah program yang memiliki beberapa fungsi penting. Nah, fungsi-fungsi inilah yang akan dijelaskan secara mendetail supaya Anda bisa mendapatkan informasi yang benar. Untuk itu, silakan disimak ini fungsi-fungsi yang dimaksud:
1. Untuk Meng-hidden IP Address
Fungsi unblock web proxy server yang pertama ialah untuk menutup IP Address dari perangkat yang digunakan berselancar. Misal menutup IP Address ponsel dan komputer PC. Kalau menggunakan layanan ini, IP yang Anda pakai sejatinya bukan milik Anda sendiri melainkan IP dari luar negeri.
Kalau Anda masih menggunakan IP Address Indonesia, tentunya tidak akan bisa membuka blokir website. Karena laman ini memang sudah didesain sedemikian rupa supaya tidak sembarang orang di tanah air bisa mengaksesnya. Kecuali kalau menggunakan program unblock proxy tertentu.
2. Membuka Situs yang Diblokir
Sedangkan fungsi kedua dari unblock web proxy untuk server adalah untuk membuka situs yang diblokir. Baik situs dari dalam negeri maupun situs-situs dari manca negara. Fungsi kedua ini yang kadang menjadi masalah karena dimanfaatkan oleh oknum untuk menonton konten-konten situs yang negatif.
Cara membuka blokir situs via web proxy juga sangat mudah. Yang terpenting pengguna mengetahui situs apa yang harus dikunjunginya. Setelah itu, Anda bisa langsung masuk melalui situs web proxy yang digunakan. Artinya tidak lagi melakukan pencarian melalui Google Search Engine secara langsung.
Kelemahan Unblock web Proxy Server
Sekalipun dianggap bisa membuka situs yang diblokir, tetapi ternyata program web proxy unblock tetap memiliki banyak kelemahan. Nah, kelemahan-kelemahan ini yang akan dijelaskan di bawah supaya Anda bisa menilai dan mengambil keputusan apakah akan tetap menggunakannya atau tidak. Ini dia ulasan selengkapnya:
1. Bisa Dianggap Tindakan Melanggar Hukum
Kalau menyoal dasar hukum pemblokiran situs oleh pemerintah adalah larangan hukum, berarti membuka blokirnya secara paksa pun bisa dianggap sebagai tindakan melanggar hukum. Bahkan sudah jauh-jauh hari Menkominfo meminta netizen tidak menggunakan layanan unblock web proxy untuk membuka situs yang diblokir.
Baca Juga: Spek Komputer Server: Pengertian, Fungsi dan Jenis Spesifikasi
Keseriusan pemerintah melakukan pemblokiran terhadap situs-situs yang bernuansa negatif, sejatinya untuk menyelamatkan generasi bangsa. Akan tetapi dengan adanya program ini maka sistem pemblokiran dari pemerintah bisa dibuka dengan mudah. Ini yang harus diperhatikan dengan serius.
2. Rawan Terjadi Peretasan Data
Sejatinya unblock web server merupakan program yang digunakan untuk membuka situs-situs yang diblokir. Alhasil karena menggunakan layanan ini, situs yang masuk kategori negatif pun bisa dibuka blokirnya dengan sangat mudah. Akan tetapi perlu Anda ketahui kalau ternyata ada bahaya mengintai terkait layanan ini.
Sebagai program yang terkadang digunakan dengan cara ilegal, maka menjadi wajar kalau beberapa web proxy justru dibuat untuk melakukan hacker atau peretasan identitas. Makanya, Anda jangan asal memposting identitas pribadi ke laman website yang menampung program semacam ini.
3. Cara Pemakaiannya Tidak Mudah
Cara pemakaian unblock web proxy terkesan jelimet sehingga tidak sembarang orang bisa menggunakannya. Layanan ini tentunya tidak sama dengan aplikasi anti blokir biasa yang mana Anda tinggal melakukan pengunduhan dan instalasi saja. Sedangkan kalau layanan unblock proxy Anda harus masuk ke dalam situs penyedia.
Kalau Anda membuka website yang diblokir melalui HP android, caranya jauh lebih sulit lagi. Sebab, teknik operasi internet di ponsel bersifat satu frame sehingga ada kalanya tidak semua aplikasi bisa diaktifkan secara bersamaan. Ini yang menjadi alasan mengapa cara menggunakan proxy web server unblock lebih sulit dilakukan.
Unblock Web Proxy Server, Boleh Digunakan Asalkan dengan Arif
Sejatinya layanan unblock web proxy server boleh digunakan oleh siapapun. Akan tetapi, yang harus dipikirkan terlebih dahulu adalah situs seperti apa yang akan dibuka blokir-nya melalui layanan ini. Kalau memang situs tersebut bersifat negatif seperti situs pornografi misalnya, maka alangkah lebih baiknya untuk tetap tidak memasukinya.
Di jaman teknologi semacam ini pergeseran peradaban memang tidak bisa dielak dan dibatalkan. Sedangkan adanya unblock web proxy server menjadi bukti akan pendapat tersebut. Sekalipun demikian, teknologi akan rusak jika dipegang oleh orang yang tak bermoral. Jadi, timbang kembali penggunaan layanan ini dan bijaksanalah dalam berinternet. .