Pada dasarnya, baik itu RDP maupun VPS merupakan dua teknologi yang bisa dikendalikan dalam jarak jauh alias remote. Namun perlu Anda ketahui bahwa RDP maupun VPS sendiri mempunyai perbedaan masing-masing. Supaya lebih jelas, simak ulasan artikel yang ada di bawah ini mengenai RDP vs VPS sebagai pilihan server jarak jauh.
Mengenal Lebih Jauh Mengenai RDP dan VPS
Sebelum membahas RDP vs VPS, Anda harus mengetahui kedua jenis server tersebut terlebih dahulu. Di mana VPS sendiri merupakan sebuah server virtual yang mempunyai sumber daya sendiri dan biasanya hanya digunakan oleh satu user saja. Lebih lanjut lagi, teknologi VPS kerap dimanfaatkan untuk membuat hosting, menjadi active directory, menyimpan file, dan juga melakukan pencadangan.
Sebagai informasi tambahan, VPS membagi server fisik menjadi beberapa sistem atau mesin virtual. Di mana dalam satu server fisik tersebut, VPS dapat menjalankan OS maupun aplikasi yang berbeda sesuai kebutuhan penggunanya. Dengan kata lain, VPS sering diibaratkan sebagai gedung apartemen yang terdiri atas berbagai unit yang berbeda yang mana setiap penghuninya mempunyai hak sendiri-sendiri.
Lain halnya dengan RDP yang merupakan protokol yang dibuat oleh pihak Microsoft Windows Server. Di mana nantinya para penggunanya mampu mengakses komputer dan juga aplikasi Windows tersebut hanya dari jarak jauh saja. Jadi nantinya Anda dapat memantau aplikasi tersebut selama 1 x 24 jam non stop. Bahkan, Anda bisa melakukan modifikasi sesuai dengan kebutuhan dan juga memilih server berdasarkan spesifikasi yang diinginkan.
Baca juga : Contabo VPS: Pengertian, Sejarah, Kelebihan dan Kelemahannya
Lebih Baik Mana, RDP vs VPS? Ini Dia Jawabannya!
Setelah memahami mengenai kedua server yang ada di atas tadi, maka kini saatnya bagi Anda untuk mencari tahu perbedaan antara RDP vs VPS yang ada di bawah ini, berikut beberapa di antaranya :
-
Segi Hak Akses
Berdasarkan hak aksesnya sendiri, VPS jauh lebih leluasa jika dibandingkan dengan RDP. Sebab, melalui server VPS Anda dapat melakukan konfigurasi, memasang aplikasi maupun program perangkat lunak lainnya secara bebas. Lain halnya dengan RDP yang mempunyai hak akses yang begitu terbatas karena Anda tidak mempunyai hak akses sebagai seorang admin. Jadi, bisa dibilang Anda tidak bisa sembarangan memasang aplikasi pada server RDP tersebut.
-
Segi Variasi Operating System
Perbedaan mendasar lainnya yang perlu Anda ketahui antara RDP vs VPS tak lain yaitu dari segi variasi sistem operasinya sendiri. Di mana masih sama dengan sebelumnya, VPS memberikan kebebasan penuh kepada para penggunanya termasuk melakukan proses instalasi sistem operasi apapun sesuai dengan keinginan. Sedangkan RDP yang merupakan fitur bawaan dari Microsoft hanya bisa digunakan pada sistem operasi yang sudah terinstall saja yaitu Windows.
-
Segi Sumber Daya Perangkat Keras / Hardware yang Digunakan
Jika Anda menggunakan VPS, maka nantinya sumber daya perangkat keras tersebut dapat dimanfaatkan 100 % mulai dari CPU, RAM, dan juga perangkat penyimpanannya sendiri. Namun tidak dengan RDP, sebab Anda tidak boleh menggunakan sumber daya perangkat keras itu tadi semaunya karena semuanya milik server. Apabila melanggar ketentuan tersebut, maka siap-siap saja jika server RDP yang Anda miliki akan ditangguhkan sementara atau bahkan bisa permanen tergantung kesalahan yang diperbuat!
-
Segi Pengelolaan
Karena mempunyai izin sebagai seorang administrator di VPS, maka nantinya Anda dapat melakukan manajemen di seluruh server. Bahkan, apapun yang Anda lakukan di server VPS tersebut tidak akan mempengaruhi pengguna yang lainnya. Sedangkan RDP sendiri telah mempunyai administrator khusus dalam melakukan proses pengelolaan atau maintenance. Mengingat RDP sendiri memang bukan merupakan sebuah server khusus sehingga jika terdapat perubahan nantinya secara otomatis akan mempengaruhi pengguna yang lainnya.
-
Segi Keamanan
Apabila telah berhubungan dengan data, tentunya faktor keamanan menjadi salah satu hal yang wajib Anda perhatikan. Anda harus tahu bahwa VPS sendiri mempunyai tingkat keamanan yang jauh lebih tinggi daripada RDP. Mengingat server VPS tersebut hanya dapat diakses secara privat atau Anda sendiri saja yang bisa melakukannya. Beda halnya dengan RDP yang dapat diakses oleh banyak pengguna sehingga file yang telah Anda simpan bisa saja dibaca atau bahkan dihapus orang lain!
-
Segi Aktivitas Penggunaan
Terakhir, perbedaaan antara RDP vs VPS yaitu bisa ditinjau dari segi aktivitas penggunaannya sendiri. Umumnya VPS digunakan untuk menjalankan aktivitas gaming maupun mining saja. Namun, biasanya VPS dimanfaatkan jika traffic web terlalu tinggi dan Anda membutuhkan tempat penyimpanan yang jauh lebih besar hingga bisa memiliki akses penuh terhadapnya. Sedangkan RDP sangat baik untuk proses pengiriman data yang berukuran besar dan bisa tetap menyala meskipun komputernya dimatikan.
Baca juga :
Demikian ulasan artikel mengenai lebih mana di antara RDP vs VPS, semoga nantinya bisa semakin menambah pengetahuan Anda. Terlepas dari kedua hal tersebut, sebenarnya keduanya memang sama pentingnya. Akan tetapi yang jauh lebih penting yaitu gunakan RDP maupun VPS sesuai dengan kebutuhan Anda.
Baca juga : Fungsi Utama Web Server Adalah? Berikut Penjelasan Lengkapnya